KECAMATAN ATU LINTANG KABUPATEN ACEH TENGAH PROVINSI ACEH

Sambut 437 tahun kota Takengon

Takengon. Tepat 17 Februari 2014, Kota Takengon genap berusia 437 tahun, dan untuk menyambut momen ulang tahun tersebut seluruh warga kota dihimbau untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan kondisi sosial budaya sebagai warisan yang harus terus dipertahankan

"437 tahun merupakan usia yang sangat lama, sudah saatnya pemahaman warga untuk menjaga kebersihan dan ketertiban Kota Takengon semakin meningkat", ungkap Bupati Aceh Tengah Ir. H. Nasaruddin, MM, ketika ditemui kamis 13 Februari 2014 di ruang kerjanya

Menurut Nasaruddin semakin bertambahnya usia kota, tahun demi tahun sedah semestinya menjadi bahan evaluasi untuk meningkatkan kesadaran warga kota."Kemajuan kota tidak melulu urusan infrastruktur, tapi juga kualitas manusianya", kata Nasaruddin

Karena itu, dikatakan Nasaruddin, dengan usia kota yang sudah begitu lama, seharusnya warga malu kalau tidak tertib, kalau masih buang sampah sembarangan dan tidak patuh terhadap regulasi yang telah ditetapkan

Disamping himbauan langsung kepada masyarakat, Nasaruddin turut menekankan jajaran aparatur Pemerintah Daerah untuk berdiri terdepan dan menjadi teladan dalam melakukan perubahan minset masyarakat dalam memaknai hari jadi Kota Takengon

"Jajaran pemda selaku aparatur pemerintah harus menjadi contoh dan memberi teladan bagi masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan", kata Nasaruddin

Contoh yang bisa langsung diterapkan, menurut Nasaruddin dimulai dari menjaga kebersihan kantor-kantor pemerintah dan ruang publik lainnya."Mari kita ajak masyarakat untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan masing-masing", tandasnya.(MK)


Sumber Berita: tanohgayo.com


http://tanohgayo.com/berita-sambut-437-tahun-kota-takengon-warga-dihimbau-lebih-peduli.html#ixzz2tGwdenJn
Share:

0 komentar:

INGAT COVID, INGAT MASKER

DATA COVID-19 INDONESIA

😷 Positif:

😊 Sembuh:

😭 Meninggal:

(Data: kawalcorona.com)

Support